Pencanangan Imunisasi Measles-Rubella (MR) Tingkat Kecamatan di wilayah Puskesmas I Kembaran

Pencanangan Imunisasi Measles-Rubella (MR) Tingkat Kecamatan di wilayah Puskesmas I Kembaran

DEFINISI

Imunisasi  sering disebut juga dengan vaksinasi yaitu suatu proses untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh terhadap suatu penyakit tertentu, dengan cara memasukkan vaksin ke dalam tubuh  melalui suntikan atau tetesan.

Vaksin adalah virus atau bakteri yang sudah dilemahkan, dibunuh, atau bagian-bagian dari bakteri (virus) tersebut telah dimodifikasi, dipakai untuk merangsang pembentukan antibodi yang dimasukkan.

 

TUJUAN IMUNISASI

Mencegah terjadinya penyakit tertentu pada seseorang dan menghilangkan penyakit tertentu pd sekelompok masyarakat atau bahkan menghilangkan penyakit tertentu didunia.

 

MANFAAT IMUNISASI

  • Pertahanan yg terbentuk akan dibawa seumur hidup
  • CoSt effective ( Murah & efektif )
  • Tidak berbahaya, reaksi serius / komplikasi jarang dibanding apabila terserang penyakit secara alami

 

KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN IMUNISASI

  • Dilaksanakan oleh pemerintah, swasta dan masyarakat, dengan prinsip keterpaduan
  • Anggaran terpadu (APBN, APBD, LSM dan masyarakat
  • Perhatian khusus diberikan untuk wilayah rawan sosial, rawan penyakit (KLB) dan daerah-daerah sulit secara geografis
  • Melaksanakan kesepakatan global: Eradikasi Polio, Eliminasi Tetanus Maternal dan Neonatal, Eliminasi Campak dan Pengendalian Rubella serta Mutu Pelayanan Sesuai Standar

 

Pengertian Kampanye Imunisasi MR

  • Kegiatan imunisasi secara masal sebagai upaya untuk memutuskan transmisi penularan virus campak dan rubella pada anak usia 9 bulan sampai dengan <15 tahun,
  • Tanpa mempertimbangkan status imunisasi sebelumnya.
  • Sifatnya wajib dan tidak memerlukan individual informed consent.

 Tujuan Kampanye Imunisasi MR

  • Meningkatkan kekebalan masyarakat terhadap campak & rubella secara cepat
  • Memutuskan transmisi virus campak dan rubella
  • Menurunkan angka kesakitan campak dan rubella
  • Menurunkan angka kejadian CRS

 Strategi Pelaksanaan Kampanye Imunisasi MR

 Pelaksanaan kampanye imunisasi MR dibagi menjadi 2 tahap :

Tahap 1: AGUSTUS

Pemberian imunisasi MR di seluruh SEKOLAH yang terdiri dari sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-kanak, SD/MI/sederajat, SDLB dan SMP/MTs/sederajat dan SMPLB.

Tahap 2 : SEPTEMBER

Pemberian imunisasi di POS-POS PELAYANAN IMUNISASI LAINNYA seperti Posyandu, Polindes, Poskesdes, Puskesmas, Puskesmas pembantu, Rumah Sakit dan fasilitas pelayanan kesehatan lainnya.

 

Pelaksanaan Pencanangan Imunisasi MR di wilayah Puskesmas I Kembaran dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus 2017 di SD Negeri Tambaksari oleh Bapak Drs.Yayah Setiyono, MM selaku Camat Kecamatan Kembaran beserta Muspika Kecamatan Kembaran. Dalam sambutannya, Bapak Camat menyampaikan bahwa Program Imunisasi MR adalah program pemerintah yang dilaksanakan serentak untuk seluruh anak usia 9 bulan sampai dengan 15 tahun. Seluruh jajaran pemerintahan di Desa dan Kecamatan, beserta jajaran Muspika, mendukung sepenuhnya program ini. Bapak Camat juga menyampaikan terima kasih kepada petugas dan kader kesehatan, untuk peran aktifnya dalam program imunisasi MR ini.

 

Total sasaran penerima Imunisasi MR, menurut drg. Tri Handayaningsih selaku Kepala Puskesmas I Kembaran, adalah sebanyak 9271 anak, dan tersebar dalam 8 desa (Tambaksari, Bantarwuni, Dukuhwaluh, Karangsoka, Karangsari, Kembaran, Purbadana, Linggasari).

Recent Works

Pencanangan Imunisasi Measles-Rubella (MR) Tingkat Kecamatan di wilayah Puskesmas I Kembaran

DEFINISI Imunisasi  sering disebut juga dengan vaksinasi yaitu suatu proses untuk meningkatkan

PENGGALANGAN KOMITMEN DALAM RANGKA PERCEPATAN DESA ODF TAHUN 2018 (DESA KEMBARAN DAN PURBADANA)

Buang air besar sembarangan suatu tindakan membuang kotoran atau tinja di ladang, hutan, semak &ndas

Pelaksanaan PSN di wilayah Puskesmas Kembaran I

Penyakit Demam  Berdarah Dengue (DBD) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus den

Komentar

Pencarian

Fasilitas pencarian data.

Terbaru

Populer

Tags

Link

Counter

Hari ini 7   Pengunjung
Minggu ini 87   Pengunjung
Bulan ini 429   Pengunjung
Tahun ini 3834   Pengunjung
TOTAL PENGUNJUNG 11079   Pengunjung
Post: PENGGALANGAN KOMITMEN DALAM RANGKA PERCEPATAN DESA ODF TAHUN 2018 (DESA KEMBARAN DAN PURBADANA) 15427   Pembaca